Jumat,  17 May 2024

Gerindra Apresiasi Gerak Cepat Anies Dalam Penanganan Banjir

RN/CR
Gerindra Apresiasi Gerak Cepat Anies Dalam Penanganan Banjir
Mohamad Taufik -Net

RADAR NONSTOP - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta, Mohamad Taufik mengapresiasi gerak cepat Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dalam melakukan penanganan banjir.

Taufik mengatakan, Anies sejak pagi hari sudah melakukan pengecekan langsung penanganan banjir. Selain melakukan peninjauan ke Pintu Air Manggarai, Anies juga mengecek langsung permukiman warga terdampak banjir.

"Banjir hari ini terjadi di Jabodetabek. Terpenting adalah penanganan yang dilakukan harus secara optimal," ujarnya, Rabu (1/1/2020)

BERITA TERKAIT :
Banjir Bandang Sumbar Sudah 50 Orang Tewas, Warga: Rumah Hancur Mirip Kiamat 
Gerindra Dorong Ridwan Kamil, Muzani & Dasco Beda Pilihan?

Taufik meminta, kebutuhan dasar warga terdampak, termasuk kebutuhan logistik betul-betul terpenuhi.

"Saya juga minta pengamanan rumah-rumah warga yang ditinggal mengungsi bisa dilakukan dengan baik," terangnya.

Ia mengimbau, kepada seluruh pimpinan dan anggota DPRD DKI Jakarta juga bisa berkontribusi membantu warga terdampak banjir. Sebab, membantu warga ini adalah urusan kemanusiaan dan kepedulian terhadap sesama.

"Saya yakin, jajaran Legislatif DKI sudah bergerak di masing-masing Dapilnya untuk membantu warga. Kami di Fraksi Gerindra DKI juga sudah terjun langsung ke lapangan membantu warga," tandasnya.