RADAR NONSTOP – Meski kompetisi Liga Inggris musim ini belum tuntas, Chelsea sudah menyiapkan pemain incaran untuk memperkuat skuadnya musim depan. Salah seorang pemain yang diincar yakni bek Ajax Amsterdam, Nicolas Tagliafico.
Frank Lampard telah melewati dua bursa transfer sebagai manajer Chelsea. Tak ada pemain baru yang dibeli pada bursa transfer musim 2019-2020. Padahal, ada banyak pemain yang dikaitkan.
Lampard diyakini baru akan beraksi pada musim 2020/2021, ketika Chelsea bebas dari sanksi larangan transfer UEFA. Manajemen Chelsea juga akan memberi modal cukup besar untuk belanja pemain.
BERITA TERKAIT :Kevin Diks Dilirik Klub Liga Utama Jerman
Waduh, Kevin Diks Absen Bela Timnas Indonesia vs Arab Saudi
Setidaknya, ada dua posisi yang menjadi fokus Lampard. Pertama, penyerang. Lampard hanya punya Tammy Abraham sebagai mesin gol. Pedro dan Willian kontraknya bakal habis Juni mendatang.
Posisi selanjutnya yang hendak dibenahi Lampard adalah bek kiri. Sebenarnya, Lampard punya dua nama top yakni Marcos Alonso dan Emerson Palmeri. Hanya saja, keduanya tidak cocok dengan karakter bermain Lampard.
Seperti dikutip dari The Telegraph, Frank Lampard sudah mengidentifikasi siapa sosok yang cocok untuk mengisi posisi bek kiri Chelsea. Pemain tersebut tidak lain Nicolas Tagliafico yang tampil bagus di Ajax.
Dari sumber yang sama, Chelsea hanya butuh 22.4 juta Poundsterling untuk membeli pemain berusia 27 tahun itu. Opsi ini jauh lebih mudah dibanding jika harus membeli Ben Chilwell dari Leicester City dengan harga 50 juta Poundsterling.