Jumat,  22 November 2024

Mobil Orang Tajir Di Kemang Banyak Yang Kelelep Banjir

NS/RN/NET
Mobil Orang Tajir Di Kemang Banyak Yang Kelelep Banjir
Banjir di Kemang, Jaksel.

RN - Puluhan mobil di kawasan Kemang, Jakarta Selatan (Jaksel) banyak yang terendam. Ketinggian banjir di Jalan Kemang Raya mencapai 1,5 meter, Sabtu (20/2/2021).

Air meluap di Jalan Kemang Raya dan menggenangi ruas jalan raya hingga 150 cm. 

Banjir ini diperkirakan muncul sejak dini hari tadi. Pasalnya, hujan lebat terus mengguyur tak hentinya sejak semalam, Jumat (19/2).

BERITA TERKAIT :
Bakal Dihajar Hujan, Warga Jakbar Harus Tingkatkan Kewaspadaan Terhadap Banjir
Jakarta Bakal Hujan Lagi, Siap-Siap Macet Horor 

Terlihat juga banyak mobil yang tak sempat dievakuasi pemiliknya. Mobil-mobil tersebut akhirnya terendam banjir.

Selain itu, petugas dinas kebersihan juga bersiaga di lokasi untuk membantu proses surutnya air. Terpantau Kali Krukut sudah meluap sehingga di banjir terbilang cukup parah.

Hingga saat ini, tidak ada sama sekali kendaraan yang berani melintas.

Sebelumnya, BMKG sudah mengeluarkan peringatan dini hujan lebat di wilayah DKI Jakarta sehingga berpotensi memicu banji. Selain BMKG, peringatan dini juga disampaikan LAPAN dan BPBD DKI Jakarta.