Kamis,  02 May 2024

Ocehan Ketua Fraksi Gerindra DKI (Rany) Melukai Hati RT/RW 

Hamdani BL
Ocehan Ketua Fraksi Gerindra DKI (Rany) Melukai Hati RT/RW 
Ketua Fraksi Gerindra di DPRD DKI Jakarta Rany Mauliani.

RN - Tudingan dana bantuan sosial tunai alias BST dipotong bisa melukai hati para ketua RT dan RW. Harusnya, Ketua Fraksi Gerindra DPRD DKI Jakarta Rany Maulani tidak asal ngoceh. 

Koordinator Aktivis Muda Jakarta (AMJ) Dwi Yudha Saputra meminta kepada Rani agar tidak asal tuduh. Sebab, kinerja RT dan RW lebih mulia ketimbang para politisi yang hanya duduk di kursi empuk.

"Janganlah menuduh dan menuding RT dan RW. Kalau pas pemilu aja, dia baik sama RT dan RW karena ngarep suara. RT RW itu kerja melayani rakyat 24 jam misalnya kalau ada kebakaran, banjir dan tawuran," tegas Yudha kepada wartawan, Minggu (14/3). 

BERITA TERKAIT :
Ponakan Prabowo (Saras) Siap Rebut Kursi Gubernur DKI, Ariza Siap-Siap Amsiong  
Ditanya Nama Anies Untuk Pilkada DKI, Gerindra: Dia Siapa & Kita Sudah Ada Jagoan 

Harusnya kata Yudha, Ahmad Riza Patria alias Ariza sebagai Wagub DKI yang juga Ketua Gerindra Jakarta mampu menertibkan mulut anak buahnya. "Apa jangan-jangan Ariza takut dengan Rany?. Apa sih dosa RT RW sampai dituduh seperti itu," ucapnya.

Yudha menduga bisa saja Ariza bermanuver. Misalnya, anak buahnya di fraksi disuruh ngoceh lalu dia muncul bak pahlawan. "Lucu saja kalau koalisi bergaya oposisi. PDIP dan PSI yang oposisi dari Anies saja tidak pernah tuh menyindir RT dan RW. Atau jangan-jangan Ariza lagi cari panggung nih," tegasnya.

Sementara Forum RT RW DKI Jakarta menyayangkan sikap Rany yang menyebut banyak warga tak menggunakan dana bantuan sosial tunai (BST) secara bijak.

Ketua DPP Forum RT-RW DKI Jakarta, Maryanto meminta kepada Rani agar berhati-hati dalam menyampaikan ucapan ke publik.

Karena kata dia, saat ini penyaluran dana manfaat BST mendapatkan langsung uangnya Rp 300 ribu. "Ini bisa menyinggung RT dan RW. Kalaupun ada masalah ayolah benahi bersama-sama dan jangan menuduh RT RW," ungkapnya.