RN- H. Sholihin atau yang biasa diapnggil Gus Shol kembali terpilih sebagai Ketua DPC PPP Kota Bekasi untuk periode ke dua. Pasca Muscab, ia pun kembali pada rutinitas yang dilakukan,l selama ini, yakni menyambangi Pondok Pesantren, Masjid atau Musholla bahkan Gereja.
Aktivitas itu ia lakukan dalam rangka kerja baktinya kepada masyarakat sebagai Anggota Dewan dan Ketua Partai Berlambang Ka'bah itu.
Pekan ini, Gus Shol memberi bantuan berupa semen pada Masjid As-Sayyidah Aminah di perumahan Pondok Hijau RT 03 RW 24, Kelurahan Pengasinan daerah Kota Bekasi.
BERITA TERKAIT :Cegah Kekerasan Anak, Psikolog: Perlu Ada Mata Pelajaran Khusus di Sekolah dan Pendidikan Buat Orang Tua
Angka Kekerasan Anak di Kota Bekasi Naik 42 Persen, KPAD Kerja Jangan Cuma Juru Catat?
Gus Shol saat ditemui disela-sela pemberian bantuan itu mengatakan apa yang dia lakukan adalah bantuan yang secara rutin ia lakukan sejak jauh-jauh hari sebelum Muscab PPP Kota Bekasi. Dikatakan Gus Shol bahwa yang ia lakukan sebagai bentuk perhatian dirinya kepada tempat ibadah umat Islam.
"Sebelum Muscab secara berkali, secara tentatif saya memang rutin menemui para Kiai, pengurus Masjid dan Musholla. Maka pasca Muscab rutinitas itu kembali saya laksanakan, sebagai bentuk perhatian saya dan partai saya kepada umat," ujar Gus Shol, Sabtu (23/10/2021).
Ia pun merasa disambut dengan baik oleh pengurus masjid As-sayyidah Aminah yang ia kunjungi.
"Saya dan para pengurus partai serta para relawan menyampaikan terima kasih karena telah diterima dengan baik," sambung Gus Shol.
"Beberapa pekan kemarin kami lagi fokus pada pelaksanaan Muscab, maka pasca Muscab kami kembali menyapa warga," tambah Dewan dua periode itu.
Gus Shol pun meminta agar relawan khususnya pengurus partai yang ia nahkodai untuk periode kedua itu untuk lebih aktif berbaur dengan masyarakat. Harapannya, agar PPP dicintai warga dan kembali dipilih pada pemilu mendatang.
"Pengurus Partai harus dekat dengan umat kalau ingin kembali dipilih, kembali mendulang surara. Kalau jadi politisi tidak dekat masyarakat, apa manfaatnya berpartai," tegas Gus Shol mengakhiri.