RN – Indonesia kini berada di posisi ke-155 dalam ranking FIFA terbaru, naik dari posisi sebelumnya. Ini lantaran Timnas Indonesia lolos Kualifikasi Piala Asia 2023.
Sebelumnya, Timnas Indonesia masih menempati peringkat ke-159 per 31 Maret lalu. Itu berarti Indonesia naik empat tangga setelah melakoni Kualifikasi Piala Asia, menurut peringkat FIFA yang rilis hari Kamis (23/6).
Adapun pada periode tersebut Timnas Indonesia meraih dua kemenangan dengan mengalahkan Kuwait (1-0) dan Nepal (7-0). Satu laga kualifikasi lainnya berakhir dengan kekalahan 0-1 dari Yordania.
BERITA TERKAIT :Kevin Diks Dilirik Klub Liga Utama Jerman
Ole Romeny Bela Skuad Garuda Maret 2025
Total poin yang dikumpulkan Indonesia saat ini adalah 1019.19. Sementara pada rangking sebelumnya Garuda masih mengoleksi 1001.61. Ada penambahan 17.58 poin.
Naiknya peringkat Indonesia sekaligus membuat empat negara tergusur ke bawah. Mereka yang turun peringkat adalah Singapura (ke-159) dan Myanmar (ke-158).
Secara keseluruhan, Timnas Indonesia era Shin Tae-yong menunjukkan perkembangan yang cukup pesat jika mengacu ke rangking FIFA. Apalagi, Garuda bahkan pernah terdampar di peringkat ke-175 pada September 2021.
Perbaikan peringkat baru terjadi pada 12 Oktober setelah Timnas Indonesia lolos dari playoff Piala Asia. Total Shin Tae-yong sudah melesatkan Timnas Indonesia 20 peringkat, dari posisi ke-175 kini ke-155.