RN – Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mengungkapkan kondisi gelandang Timnas Inggris yakni Kalvin Phillips yang dinilai kelebihan berat badan pasca Piala Dunia 2022.
Phillips sendiri diketahui hanya bermain 40 menit selama gelaran di Piala Dunia kemarin dan menyumbangkan satu assist sehingga harusnya tidak kelelahan untuk segera bermain lagi di level klub.
Setelah kembali dari Qatar untuk memperkuat Manchester City, Pep Guardiola malah menganggap Kalvin Phillips telah lalai dalam menjaga berat badannya.
BERITA TERKAIT :Jude Bellingham Gacor Lagi
Pemain Berdarah Indonesia Dibidik Barcelona
Pelatih asal Spanyol ini mengutarakan bahwa gelandangnya tersebut pulang dalam kondisi kelebihan berat badan.
Akibatnya, Phillips tidak dimainkan dalam pertandingan Manchester City melawan Liverpool yang dimenangkan oleh The Citizens dengan skor 3-2, pada Jumat (23/12/2022) dini hari lalu di ajang Carabao Cup.
Sempat dikira cedera karena absen, Pep Guardiola meluruskan rumor itu dan menjelaskan pada publik jika Kalvin Phillips hanya dalam kondisi tidak fit.
"Dia tidak cidera, dia kelebihan berat badan dan saya tidak tahu kenapa dia bisa seperti ini," ungkap Guardiola.
"Ketika dia siap, saya akan memainkannya lagi karena kami sangat membutuhkannya," tambah manajer berusia 51 tahun itu.
Setelah kemenangan Manchester City melawan Liverpool, selanjutnya Manchester Biru dijadwalkan untuk bertemu mantan klub Kalvin Phillips, Leeds United.
Phillips sendiri baru direkrut oleh City pada bulan Juli kemarin dengan harga Rp 808 juta, pasca performanya yang apik bersama Leeds.