Sabtu,  27 April 2024

Sasak Panjang Mau Disulap Jadi Wisata Onderdil, Iwan Kenapa Baru Melek Sekarang?

RN/NS
Sasak Panjang Mau Disulap Jadi Wisata Onderdil, Iwan Kenapa Baru Melek Sekarang?
Pedagang onderdil motor di Sasak Panjang.

RN - Siapa yang tak kenal kawasan Sasak Panjang, Tajurhalang, Bogor, Jawa Barat. Bagi pemburu onderdil motor murah, Sasak Panjang adalah surganya.

Harga onderdil di daerah yang berdekatan dengan kawasan Pengasinan Depok ini selalu ramai. Murahnya harga onderdil di Sasak Panjang kerap dicap sebagai barang begal.

"Di sini murah, cap barang begal dilakukan oleh orang yang takut bersaing harga dengan Sasak Panjang," ungkap Aldi, pemburu onderdil kepada wartawan, Selasa (14/11).

BERITA TERKAIT :
Pemudik Motor Bakal Kena Nyeri Otot Dan Sakit Pinggang 
Syafrin Liputo Kalau Ngeles Paling Jago, Ngaku Beli Moge Rp 6,3 M Buat Kawal Gubernur DKI Baru

"Hari ini di Tajur Halang ada di beberapa titik, kita melihat langsung ke masyarakat. Yang pertama kita ingin Tajur Halang ini sebagai wisata alam juga," kata Bupati Bogor Iwan Setiawan di Tajur Halang, Selasa (14/11/2023).

Menurut Iwan, di Tajur Halang ada wilayah yang menjadi pusat onderdil motor, yaitu di daerah Sasak Panjang. Iwan menyebut kawasan Sasak Panjang bisa dijadikan sebagai objek wisata.

"Dan yang unik di Tajur Halang itu dari dulu terkenal sebagai daerah spare part motor nasional Sasak Panjang," tuturnya.

Iwan mengatakan ingin menjadikan wilayah Sasak Panjang sebagai sentra onderdil motor. Dia berharap nantinya Tajur Halang menjadi tempat spare part terbesar di Jabodetabek.

"Ini juga menjadi wisata juga, saya dengan Bu Kades jadinya Tajur Halang menjadi tempat spare part terbesar di Bogor atau Jabodetabek," ungkap politisi Gerindra ini.

Menurutnya, di Tajur Halang ada banyak fasilitas umum yang luas dan memiliki nilai ekonomis. Sehingga apabila dikelola dengan baik, bisa berpotensi menghasilkan pendapatan daerah.

Iwan mengaku juga menerima sejumlah masukan dari masyarakat Tajur Halang. Salah satunya mengenai jalan rusak agar segera diperbaiki.

Mimpi Sasak Panjang dijadikan wisata onderdil disambut positif tapi beberapa pemburu onderdil motor menyebut, kalau Iwan ibarat pemimpin baru sadar. 

"Lha dari dulu ke mana aja kang. Jabatan mau habis baru sadar, kenapa gak dari dulu woi," tegas pria yang juga pedagang motor bekas. 

Diketahui, jabatan Iwan akan habis pada bulan Desember 2023 dan Bupati Bogor akan dipimpin oleh Penjabat (Pj). DPRD Kabupaten Bogor sudah menyetor tiga nama calon Pj Bupati Bogor ke Kemendagri. 

Mereka adalah Juanda Dimansyah Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bogor. Nurdin, Direktur Dikonsentrasi Tugas Perbantuan dan Kerjasama pada Dirjen Kewilayahan Kemendagri. Serta Tubagus Chairul, Direktur Fasilitasi Lembaga Kemasyarakatan dan Adab Desa, PKK, dan Posyandu pada Dirjen Bidang Pemerintahan Desa Kemendagri.