Minggu,  28 April 2024

Erina Gudono Digadang Jadi Bupati Sleman, Menantu Jokowi Muncul Lagi...

RN/NS
Erina Gudono Digadang Jadi Bupati Sleman, Menantu Jokowi Muncul Lagi...
Erina Gudono bersama Kaesang.

RN - Kabar mengjutkan datang dari Gerindra. Partai milik Prabowo ini bakal mengusung Erina Gudono menjadi bupati.

Menantu Jokowi atau istri dari Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep ini akan didorong menjadi Bupati Sleman, Yogyakarta. Pilkada Sleman akan digelar pada tahun 2024. 

DPC Partai Gerindra Sleman saat ini sedang menggodok beberapa nama yang dianggap memiliki peluang diusung pada Pilkada Sleman 2024. Selain dari internal partai, ada juga nama dari luar Gerindra, salah satunya Erina S Gudono yang merupakan istri Ketum PSI Kaesang Pangarep.

BERITA TERKAIT :
Kaesang Sebut Istrinya Gak Maju Bupati Sleman, Percaya Gak Ya?
Panasi Nama Kaesang Jadi Gubernur DKI, Emang Bisa PSI Lawan Mesin PDIP Dan PKS?

Hal itu diakui oleh Ketua DPC Partai Gerindra Sleman, HR Sukaptana saat dimintai konfirmasi wartawan.

"Gini mas ceritanya semua itu kan ada wacana-wacana terutama internal (partai) dulu yang diajukan lalu memandang yang lain, kira-kira nanti kalau survei masuk atau tidak. (Erina?) Iya masuk," ungkap Sukaptana, Sabtu (9/3/2024).

Sukaptana mengatakan wacana mengusung istri Kaesang jadi Calon Bupati Sleman ini merupakan usulan dari internal Gerindra. Salah satu pertimbangannya karena Gerinda butuh sosok kader muda yang energik.

Selain Erina, Sukaptana menyebut sosok lain yang berpeluang masuk dalam bursa calon Bupati Sleman dari Partai Gerindra. Mulai dari Sukaptana sendiri, kemudian Lisman Puja Kesuma hingga Danang Wicaksana Sulistya.

"Ada saya sendiri, ada Danang Wicaksono Sulistya, ada Lisman Puja," ujarnya.

Sukaptana mengatakan saat ini DPC Gerindra sedang intens berkomunikasi dengan partai lain agar bisa maju dalam Pilkada Sleman 2024. Sebab, Gerindra hanya memiliki 6 kursi, atau masih kurang 4 kursi lagi untuk bisa mengusung calon dalam Pilkada ini.

"Kami masih lobi-lobi dengan partai yang lain, karena gerinda tidak bisa maju sendiri tanpa koalisi partai lain. Kami sudah menjalin hubungan dengan Golkar, dengan PAN, dengan partai-partai yang lain, tapi nanti seperti apa itu yang diajukan ke DPP, sesuai dari DPC mengajukan ke DPD, lalu DPD ke DPP sesuai arahan dari partai," ujarnya.

Diketahui, Erina Gudono bernama lengkap Erina Sofia Gudono. Dia lahir di Pennsylvania, Amerika Serikat pada 11 Desember 1996. 

Ia merupakan finalis Puteri Indonesia DIY. Melansir situs Puteri Indonesia, Erina Gudono adalah anak ketiga dari empat bersaudara yang tumbuh di Yogyakarta.

Erina merupakan lulusan S1 Manajemen Keuangan Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta. Usai lulus dari UGM, Erina melanjutkan pendidikan Master of Public Administration di Columbia University, Amerika Serikat.