Sabtu,  07 December 2024

Baku Hantam Antar Ormas Di Muncul Tangsel, Ada Posko Terbakar 

RN/NS
Baku Hantam Antar Ormas Di Muncul Tangsel, Ada Posko Terbakar 
Ilustrasi

RN - Bentrok antar organisasi masyarakat (ormas) terjadi di Tangerang Selatan (Tangsel). Dua ormas terlibat baku hantam di kawasan Muncul, Pamulang. 

Sebuah posko atau gardu milik salah satu ormas dibakar. Entah apa penyebabnya, kedua ormas itu mendadak baku hantam. 

Kanit Reskrim Polsek Pagedangan, Ipda Nurali Hambali mengatakan, kalau posko yang dibakar adalah milik ormas di Banten pada Selasa malam, 5 November 2024. 

BERITA TERKAIT :
Anggaran Penataan Kawasan Kumuh Di 2 Kelurahan Tangsel Tidak Transparan, Mau Maling Ya?
Keterbukaan Informasi Publik, Jaksel Di Bawah Komando Munjirin Raih Peringkat Dua Terbaik AHJ 2024

Belum diketahui pasti pemicu keributan dan bentrok dua kelompok Ormas. Polres Tangsel dan Polsek Cisauk masih melakukan mediasi guna meredam gejolak kedua kelompok massa. "Sudah kondusif," jelas Hambali.