Jumat,  22 November 2024

Nikita Mirzani Nyinyir Publik Figur dan YouTuber Yang Melihat Audrey

JPNN/RN/NS
Nikita Mirzani Nyinyir Publik Figur dan YouTuber Yang Melihat Audrey

RADAR NONSTOP - Nikita Mirzani menyindir sejumlah publik figur dan YouTuber yang memamerkan kedatangannya melihat kondisi Audrey. 

Dia merasa heran banyak yang justru mengunggah momen pertemuan dengan siswi SMP 14 tahun itu ke media sosial.

"Gue bingung, apa pikiran mereka. Kalau di luar negeri tuh enggak mungkin keliatan muka korbannya, itu sudah ada undang-undangnya kalau korban ditutupin identitasnya. Nah ini mereka berbodong-bondong datang bilang mau support tapi posting di Instagram," kata Nikita Mirzani di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Kamis (11/4).

BERITA TERKAIT :
Paul Pogba Belajar Bahasa Indonesia
Olla Ramlan Sentil Pacar Anak Nikita Mirzani, 'Vadel Jangan Macem-Macem Ya'

Perempuan 33 tahun itu menyayangkan sikap beberapa selebritas yang mengupload pertemuan dengan Audrey di rumah sakit. Salah satu yang disinggung Nikita Mirzani yakni Ifan Seventeen.

"Makanya pada belajar, pada baca. Maksud gue, apalagi Ifan ya, dia kan mau nyaleg. Dia harusnya bisa lebih wise dan edukasinya tinggi seharusnya, ngerti pasal-pasal dan sebagainya," ucap Niki, sapaanya.

Menurut Nikita Mirzani, seharusnya publik figur membantu agar kasus yang dialami Audrey tidak terulang lagi. Bukan malah memamerkan telah bertemu siswi tersebut.

"Makanya gue bingung sama vlogger yang pada mau support, kasih squishy, ujung-ujungnya bikin konten. Maksud gue, ini korban yang mau diangkat tuh kasusnya, gimana biar bully di-stop. Cuma, kalau mereka (beberapa publik figur) malah memviralkan muka korban yang lagi sakit, menahan malu, dan trauma," ujar Nikita Mirzani.