RADAR NONSTOP – Ivan Kolev mundur dari Persija Jakarta. Keputusan pelatih asal Bulgaria itu diumumkan di situs resmi Persija pada Senin (3/6) malam WIB.
Kolev ditunjuk menggantikan Stefano Cugurra Teco pada awal musim 2019. Dia gagal mengangkat performa skuad Macan Kemayoran.
Persija gagal dibawa melaju jauh di Piala AFC. Mereka finis ketiga di Grup G dengan rincian 2 kali menang, sekali imbang dan tiga kali menelan kekalahan.
BERITA TERKAIT :Jose Mourinho Kena 3 Hukuman Sekaligus
Karier Legenda Liverpool Suram
Sementara di Piala Presiden 2019, Persija dihentikan Kalteng Putra di babak perempatfinal. Performa Persija juga belum membaik dalam tiga laga awal Liga 1 2019.
Belum ada kemenangan yang didapat dengan hanya meraih sekali imbang dan menelan dua kekalahan. Persija untuk sementara ada di posisi ke-16 atau zona merah dengan raihan satu angka.
“Coach Kolev resmi mengundurkan diri dari Persija Jakarta mulai Senin, 3 Juni 2019. Dia merasa bertanggung jawab, karena belum bisa memberikan yang terbaik untuk tim," ujar CEO Persija, Ferry Paulus, dikutip dari laman resmi klub.
"Kami berterima kasih terhadap apa yang sudah diberikan Kolev untuk tim. Semoga ke depannya Kolev semakin sukses dimana pun melanjutkan kariernya sebagai pelatih," sambungnya.
Sementara posisi pelatih lowong, Mustaqim akan menjadi caretaker sampai Persija mendapatkan peracik strategi yang baru.