Rabu,  15 May 2024

Hindari Puncak Arus Balik

Menhub Himbau Usai Sungkeman Langsung Kembali ke Ibukota

RN/CR
Menhub Himbau Usai Sungkeman Langsung Kembali ke Ibukota
Budi Karya Sumadi (BKS) -Net

RADAR NONSTOP - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengimbai para pemudik untuk kembali ke Ibukota usai sungkeman Lebaran. Sebelum tanggal 8 Juni untuk menghindari kemacetan.

"Puncak itu akan terjadi pada tanggal 8 dan tanggal 9, mulailah balik ke Jakarta tanggal 7, atau kalau perlu tanggal 6. Setelah sungkem-sungkem langsung pulang. Atau sekalian bolos satu hari, jadi tanggal 10. Karena tanggal 9 itu akan jadi puncak mudik," ungkap Budi di Kantor Kemenhub Jl. Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Selasa (4/6/2019).

Kemenhub, Polri dan Jasa Marga sendiri telah menjadwalkan pemberlakuan one way untuk arus balik di sepanjang Tol Kalikangkung-Cikampek. Sistem one way akan berlaku tanggal 7, 8 dan 9 Juni.

BERITA TERKAIT :
STIP Marunda Jakarta, Dari Senioritas Hingga Main Bogem 
80 Persen Belum Masuk Merak, Pemudik Jakarta Yang Ke Sumatera Saling Tunggu 

"Nah kita bayangkan sekarang ini kita ada 5 sampai 6 hari untuk mudik. Nanti saat arus balik (hanya) ada 3 hari," ujar Budi.

Sebelumnya, pada arus mudik 2019, lalu lintas disejumlah wilayah terutama menuju pulau Jawa relatif lancar dan tidak ada kemacetan berarti. Salah satu kesuksesan arus mudik kali ini yaitu dengan pemberlakukan sistem one way di jalan tol.