RADAR NONSTOP - Bagi masyarakat Kabupaten Bekasi dan Karawang, khususnya kaum milenial yang gemar berswafoto untuk diupload di media sosial, tidak perlu jauh-jauh untuk menghabiskan waktu saat musim libur tiba.
Pasalnya, saat ini sudah ada tempat yang wisata yang direkomendasi yaitu Taman Pelangi yang berlokasi di Jalan Raya Kertasari, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Pebayuran, yang menawarkan tempat-tempat yang indah dan sejuk untuk bersantai bersama keluarga.
Ketua Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Taman Pelangi, Janur mengatakan, taman yang dikelola baru beberapa bulan itu, saat ini sudah ramai dikunjungi saat akhir pekan tiba, karena banyak menyediakan berbagai fasiltas permainan anak-anak dan lokasinya pun sangat strategis dengan latar belakang hamparan keindahan persawahan yang memanjakan mata para pengunjung.
"Taman Pelangi memiliki nilai historis dengan konsep perdesaan yang sangat sejuk. Ini yang menjadi daya tarik tersendiri. Alhamdulilah setiap akhir pekan selalu ramai pengunjung," ujarnya, Selasa (19/11).
Ditambahkan, dengan luas 1,2 hektar yang dikelola dengan kelompoknya, taman itu juga dikelilingi bermacam-macam tanaman bunga. Sehingga, membuat betah para pecinta bunga itu sendiri.
"Untuk masuk kita free tidak ada pungutan. Silahkan yang mau berkunjung," bebernya.
Menurutnya, pembangunan Taman Pelangi adalah anggaran Corporate Social Responsibility (CSR) PT. SC bekerjasama dengan Pemda Bekasi dan yang mengelola adalah Pokdarwis Taman Pelangi.
"Anggaranya sudah mendekati Rp.1,5 miliar dan saat ini masih dalam proses pembangunan fasilitas lainnya," ujarnya.
Masih kata dia, ke depan pihaknya akan terus menambah fasilitas agar para pelancong betah dan lebih banyak lagi pengunjungnya. Sehingga, dengan majunya sektor kepariwisataan di Kabupaten Bekasi, khususnya Taman Pelangi bisa berdampak baik bagi perekonomian masyarakat khususnya masyarakat Pebayuran.
"Mudah-mudahan ke depan kami juga akan bangun mushola, taman bacaan dan banyak lagi yang lainnya," pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Kelembagaan Dinas Pariwisata Kabupaten Bekasi, Mudrika mengatakan, Pokdarwis Taman Pelangi adalah Kelompok yang dibentuk oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Bekasi yang akan dikembangkan melalui pembinaan-pembinaan.
Sehingga, kata dia, dengan sinergisnya Pokdarwis dan Pemerintah Daerah, diharapkan dapat memajukan destinasi yang ada di Kabupaten Bekasi.
"Kami harap antara Pokdarwis dan Dinas Pariwisata terus sinergis dan kompak agar program memajukan destinasi wisata bisa lebih sukses lagi ke depannya," imbuhnya.
Geruduk Gedung KPK, Mahasiswa: Usut Dugaan Kasus Korupsi di Pemkab Bekasi!
Ketua Forum BPD: Kosongnya 3 Kursi Pucuk Pimpinan di Kabupaten Bekasi Pertama Kali Terjadi Sepanjang Sejarah Republika Ini