RADAR NONSTOP - Guna mengantisipasi penyebaran Covid-19, salah satunya dengan cara penyemprotan disinfektan. Demikian dikatakan Tajudin, Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Rakyat Indonesia Baru (GRIB) Bekasi Timur, Senin (13/4/2020).
Dia menjelaskan, penyemprotan disinfektan untuk ratusan rumah warga di sekitar Jalan Hasibuan, Kelurahan Margahayu, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi merupakan bentuk kepedulian GRIB Bekasi Timur.
"Kegiatan sosial ini kami lakukan untuk memutus penyebaran Covid 19 diwilayah Jalan Jadinya," ujar Opoy panggilan akrabnya.
BERITA TERKAIT :Dosen Ngaku Korban Konten Porno Nagdu Ke PWI Kota Bekasi
Ogah Hadir HUT Golkar, Darah Uu Gak 100 Persen Beringin Dan Gak Serius Maju Jadi Wali Kota Bekasi
Dikatakan, penyemprotan yang dilaksanakan hari Minggu kemarin menghabiskan 250 liter disinfektan. "Anggaran untuk kegiatan sosial ini murni dari PAC GRIB Bekasi Timur," jelasnya.
Opoy berharap, masyarakat Bekasi Timur yang ingin wilayahnya dilakukan penyemprotan disinfektan dapat menghubungi Sekretariat PAC GRIB Bekasi Timur.
"Gratis, kami akan melakukan penyemprotan disinfektan ke wilayah yang membutuhkan," tegasnya.
Hal yang sama juga dikatakan Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) GRIB Kota Bekasi, Johanes Delasales. Dia mengimbau kepada masyarakat Kota Bekasi agar menghubungi posko GRIB Kota Bekasi jika wilayahnya ingin dilakukan penyemprotan disinfektan.
"Ini bentuk kepedulian Ormas GRIB, semua gratis dan kami tidak memungut biaya apapun kepada masyarakat," pungkasnya.