Jumat,  29 November 2024

Habis Dilantik, Ariza Langsung Sowan Ke DPRD Dan Cek Kantor Baru 

NS/RN
Habis Dilantik, Ariza Langsung Sowan Ke DPRD Dan Cek Kantor Baru 
Ariza mengunjungi Balaikota dan bertemu Anies Baswedan. Foto: Instagram.

RADAR NONSTOP - Politisi Gerindra Ahmad Riza Patria (Ariza) sudah mulai kerja. Pasca dilantik Jokowi sebagai Wagub DKI di Istana Negara pada Rabu (15/4), dia langsung meluncur ke Balaikota dan DPRD DKI Jakarta. 

Ariza sapaan akrab mantan anggota DPR RI itu juga mengunjungi Gedung DPRD DKI Jakarta. Ariza menggantikan Sandiaga Uno setelah mengalahkan pesaingnya Nurmansjah Lubis alias Bang Ancah dari PKS dengan mendapatkan perolehan suara sebanyak 81 dari 100 dewan yang memberikan hak suaranya.

Kepada wartawan, Ariza menyatakan siap tancap gas membantu Gubernur Anies Baswedan menangani krisis pendemik Covid-19. 

BERITA TERKAIT :
Jatuh Bangun Ariza Bisa Jadi Cermin Politisi Lokal Jakarta Yang Mau Melenting Ke Atas
Ariza Memang Hoki, Dapat Hadiah Jabatan Wakil Menteri

"Saya siap menjalankan tugas, membantu Pak Gubernur Anies membrtantas penyebaran virus Corona," ujar Ariza.

Kehadiran Ariza diunggah oleh Anies Baswedan dan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik lewat akun Instagram (IG). Ariza ke Balaikota bersama istri dan anaknya.

Ariza bertemu M Taufik di Gedung DPRD DKI Jakarta.