RADAR NONSTOP - Ini peringatan buat Anda yang masih bangor tidak patuh pada 3M. Sebab, saat ini tempat tidur di RS Darurat Wisma Atlet sudah hampir penuh.
Saat ini ada sekitar 76 persen tempat tidur pasien COVID-19 di Rumah Sakit Darurat (RSD) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat yang sudah terisi. Ruang yang terisi ini merupakan ruang perawatan pasien dengan gejala ringan hingga sedang.
Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan I Kolonel Marinir Aris Mudian menyebut tercatat 3.404 orang pasien yang menjalani rawat inap di Tower 4, 6, dan 7. Hal ini berarti 76,9 persen dari 4.424 tempat tidur yang tersedia.
BERITA TERKAIT :Mahfud Pamer Foto Tiga Jari, Pilot Garuda Malah Kena Apesnya...
Bertambah Terus, 4.814 Pasien Dirawat di Wisma Atlet
"Jumlah pasien COVID-19 yang menjalani rawat inap di Tower 4, 6 dan 7 RSD Wisma Atlet pada Minggu bertambah 93 orang, jika dibandingkan dengan jumlah pasien pada Sabtu (19/12)," tegasnya dikutip dari antara.
Selain itu, 1.132 dari 1.570 atau sebesar 72 persen tempat tidur di ruangan isolasi Tower 5 terisi pada hari ini. Jumlah ini bertambah 28 orang, dari jumlah 1.104 orang pada Sabtu (19/12).
Tecatat sejak dioperasikan pada 23 Maret 2020 sampai saat ini, RSD Wisma Atlet melayani 34.608 pasien dan 30.666 orang. Sedangkan fasilitas isolasi sejak mulai dioperasikan pada 15 September 2020 sampai sekarang telah melayani 21.188 pasien dan 19.641 orang.
Untuk jumlah pasien yang meninggal dunia saat menjalani perawatan di RSD Wisma Atlet tercatat sebanyak 10 orang, sejak 23 Maret.