Minggu,  05 May 2024

Bendungan Katulampa Masih Terkendali, Jakarta Kenapa Bisa Terendam?

SN/RN
Bendungan Katulampa Masih Terkendali, Jakarta Kenapa Bisa Terendam?

RN - Koordinator Pos Bendungan Katulampa, Andi mengatakan saat ini bendungan Katulampa Masih siaga 4. Bahkan, sepanjang dua hari yang lalu, Tinggi Muka Air (TMA) paling tinggi hanya 100 cm. 

Andi menilai banjir yang hari ini terjadi cukup besar di beberapa titik di Jakarta disebabkan genangan akibat curah hujan yang cukup tinggi di tambah aliran air dari hulu sehingga menumpuk di Jakarta.

"Saat ini TMA di bendungan Katulampa 60 cm, artinya siaga empat. Kalau dua hari terakhir, paling tinggi 100 cm, belum begitu menghawatirkan," katanya saat diwawancara ACT di Bogor, Sabtu (20/2/2021).

BERITA TERKAIT :
Ahok Mulai Serang Pj Gubernur Jakarta HBH, Pernyataan Pedas Dan Menohok?
Gak Tahan Dibully Dan Dicaci, Menteri PUPR Ogah Tarung Di Jakarta 

"Bersamaan dengan hujan lokal di daerah bogor, depok dan Jakarta, barangkali Jakarta sudah ada genangan ditambah aliran dari hulu ke hilir, numpuk di kawasan Jakarta," sambungnya.

Andi mengungkapkan, yang hari ini dalam pemantauan dan mesti diwaspadai adalah kondisi hujan di kawasan Puncak yang kemudian masuk ke Katulampa, terlebih jika terjadi hujan lokal sehingga aliran air masuk ke Kota Bogor dan Jakarta.

"tapi yang perlu kita monitor apabila curah hujan terus menerus di kawasan puncak masuk ke Katulampa dan mengalir ke kota bogor dan Jakarta, lalu terjadi hujan lokal, ini yang harus kita waspadai," ucapnya.

Sementara itu, sesuai laporan yang Andi terima dari dinas terkait, di bendungan Katulampa diprediksi akan hujan ringan hingga sore hari. Dan saat ini di Puncak, menurutnya masih gerimis halus. Dia pun berharap kondisi hujan di sana tidak mengkhawatirkan sebagaimana kemarin.

"Kita terus berlanjut dengan tim relawan, tim BPBD kab/kota bogor dan dinas terkait terutama BMKG, cenderung hujan ringan sampai sore dikawasan Katulampa. Sementara kawasan puncak masih gerimis halus, mudah-mudahan tidak menghawatirkan seperti hari kemarin," tutupnya.

Dari pantauan wartawan di wilayah DKI Jakarta, saat ini masih terjadi genangan air dengan ketinggian bervariasi di beberapa titik di Jakarta Selatan seperti di Kecamatan Pesanggrahan, TB Simatupang dan daerah lainnya.