RN - PKS berduka. Salah satu kader terabiknya, Sa'duddin dikabarkan wafat.
Mantan Bupati Bekasi periode 2007-2012 ini meninggal dunia pada Minggu (16/5). Berita duka itu disampaikan DPP PKS melalui akunnya di Instagram @pk_sejahtera yang sudah terverifikasi.
"Keluarga besar Partai Keadilan Sejahtera turut berduka atas wafatnya DR. H. Sa'duddin, MM (Bupati Bekasi 2007-2012)," tulis akun DPP PKS.
BERITA TERKAIT :Kena Masalah, Akun Tiktok Herkos Voters Dilaporkan ke Polres Kota Bekasi
Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Bupati Pulau Seribu Wafat Di Ruang Kerja
Presiden PKS Ahmad Syaikhu mengatakan bahwa Sa'duddin meninggal dunia pukul 02.00 WIB di Rumah Sakit Hermina Depok.
Mantan wakil wali kota Bekasi itu menyebut Sa'duddin merupakan tokoh Betawi yang sukses memimpin Kabupaten Bekasi.
"Semoga Allah SWT menerima iman islamnya dan mengampuni segala kesalahan dan kekhilafannya," tulis Syaikhu di akunnya di Instagram, @syaikhu_ahmad.
Rencananya almarhum akan dimakamkan di Pemakaman Keluarga Gang KH Marzuki, Sriamur, Gabus, Tambun Utara pukul 09.00 WIB akan disalatkan di Masjid Izzatul Islam, Grand Wisata, Tambun Selatan.
Sementara teman dekat Sa'duddin, Edi Siswanto mengaku, kalau almarhum adalah salah satu kader PKS militan. Sa'duddin kata dia, saat memimpin Kabupeten Bakesi tak pernah kenal lelah membangun daerah.
Sa'duddin lanjut Edi, tidak diragukan lagi dalam berkiprah membesarkan PKS di Kabupaten Bekasi. "Beliau orang yang santun dan ramah. Merangkul semua orang dan tipe pekerja keras demi rakyat," tegas Edi.