Jumat,  26 April 2024

Dituding Punya Pasukan Medsos, Ganjar: Saya Bermedsos Sejak Di DPR 

NS/RN/NET
Dituding Punya Pasukan Medsos, Ganjar: Saya Bermedsos Sejak Di DPR 
Bambang Pacul dan Ganjar Pranowo.

RN - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengaku kalau dirinya sudah bermain media sosial (medsos) sejak menjadi anggota DPR. Ganjar juga tidak mau banyak komentar soal dirinya tak diundang Puan Maharani. 

Seperti diberitakan, Ketua DPD PDIP Jawa Tengah, Bambang Wuryanto, yang menyebut dirinya terkesan terlalu berambisi menjadi calon presiden. Politisi senior ini menyebut kalau Ganjar punya pasukan medsos.

"Lah ming ngono wae ditekoni (begitu saja ditanyakan). Aku ki wong Jowo kok, kader (Saya ini orang Jawa kok, kader--Red)," katanya saat menjawab pertanyaan wartawan, di Semarang, Senin (24/5).

BERITA TERKAIT :
Gugat Prabowo Ke PTUN, Kubu Ganjar Sudah Ikhlas Apa Belum Sih?
29 Caleg PDIP Jateng Terancam Tak Dilantik, Dampak Ganjar-Mahfud Ambruk? 

"Loh, saya bermedsos itu sudah sejak di DPR kok," katanya sambil meninggalkan para awak media.  

Diketahui, DPD PDIP Jawa Tengah memberikan konfirmasi tidak mengundang Ganjar Pranowo saat pengarahan kader untuk penguatan soliditas partai menuju Pemilu 2024.

Pengarahan kader tersebut dilakukan oleh Ketua DPP PDIP Puan Maharani di Semarang. Bahkan, DPD PDIP Jawa Tengah terang-terangan menyebut Ganjar Pranowo terlalu berambisi maju pada Pilpres 2024 hingga meninggalkan norma kepartaian.

Bambang Pacul sapaan akrab Ketua DPD PDIP Jawa Tengah, Bambang Wuryanto mengaku, DPD sebenarnya sudah memberikan sinyal jika sikap Ganjar yang terlalu ambisi dengan jabatan presiden tidak baik.

Alasannya, belum ada instruksi dari Ketua Umun PDIP Megawati Soekarnoputri, sedangkan di sisi lain hal itu tidak baik bagi keharmonisan partai yang wajib tegak lurus pada perintah ketua umum partai.