Selasa,  19 March 2024

Emosi Gara-Gara Anjing, Jago Karate Pukul Tetangga Hingga Tewas 

NS/RN/NET
Emosi Gara-Gara Anjing, Jago Karate Pukul Tetangga Hingga Tewas 
Ilustrasi

RN - Corona memang banyak orang sumbu pendek. Seperti dialami AH yang meninggal karena dipukul.

AH adalah pria 59 tahun. Dan pelaku berinisial JA (47). Ja diketahui adalah pria yang jago karate. Kanit Reskrim Polsek Cengkareng Iptu Bintang mengaku, JA pernah bekerja sebagai karyawan swasta di salah satu perusahaan. 

Namun, JA terkena PHK sehingga memutuskan membuka bisnis kuliner secara online. "(JA) bukan atlet, pernah punya basic bela diri, yaitu karate," ungkap Bintang.

BERITA TERKAIT :
Harga Beras Makin Gak Jelas, Emak-Emak Teriak Lagi, Mendag Zulhas Berkelit Lagi Aja?
Derita Pedagang Beras: Omzet Turun Dikomplain Lagi

Diketahui, peristiwa ini bermula saat anjing milik korban buang kotoran di depan rumah JA. Anak korban yang mengetahui itu pun segera mengambil kotoran anjing tersebut.

Tersangka JA, yang melihat anjing korban buang kotoran di depan rumahnya, tidak terima. Dia lalu menghardik anak korban.

Persoalan ini berbuntut panjang hingga akhirnya korban datang ke depan rumah pelaku. Keduanya kemudian cekcok hingga akhirnya pelaku memukul korban.

Korban pingsan dan terjatuh ke aspal setelah mendapat pukulan dari pelaku. Malam harinya, korban dinyatakan meninggal dunia.

JA kini telah ditetapkan sebagai tersangka. Dia juga ditahan atas perbuatan penganiayaan yang mengakibatkan korban meninggal dunia itu.