RN - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PPP, H. Sholihin yang juga sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bekasi terus aktif didalam menjalankan aksi sosialnya.
Gus Shol sapaan akrab H. Sholihin berkunjung ke Gereja Huria Kristen Indonesia (HKI) Resort Bekasi di Jalan Sumatera Raya Kelurahan Aren Jaya Kecamatan Bekasi Timur, Jawa Barat melalui asisten pribadinya dan kader DPC PPP, sekaligus memberikan bantuan semen untuk menyelesaikan pembangunan yang masih tertunda.
*Saya kirimkan bantuan semen untuk Gereja HKI yang berlokasi di daerah Perumnas III Bekasi Timur, karena saat ini sedang masa Pandemi Covid-19, bangunan mereka masih tertunda," kata Wakil Rakyat Kalimalang tersebut, Sabtu (22/01/2022).
BERITA TERKAIT :Ditemani Imam Masjid Istiqlal, Paus Fransiskus Masuk Terwongan Menuju Gereja Katedral
YPI As-Saadah Galang Donasi untuk Palestina
Dengan adanya bantuan ini, lanjut Gus Shol, semoga bisa membantu menyelesaikan bangunan yang sudah tertinggal selama pandemi.
"Ketika kita ingin berbuat baik, berbagi kasih, hal itu tidak mengenal Suku, Ras dan Agama," pungkasnya.
Kehadiran perwakilan H. Sholihin disambut oleh jajaran pengurus Gereja HKI St. Kaspari Panjaitan Guru Jemaat, dan St. Saiden Sitanggang Bendahara jemaat HKI, juga St STP Manullang penatua Gereja HKI jemaat Bekasi . Aksi Sosial tersebut berlangsung hikmat dan singkat tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.
Ucapan terimakasih dari Guru Jemaat St Kaspari Panjaitan mewakili Jemaat HKI Bekasi timur kepada H Sholihin, yang sudah memberikan bantuannya kepada gereja HKI berupa semen, semoga dengan bantuannya dapat digunakan melanjutkan pembangunan yang masih tertunda.
"Gus Shol panggilan Akrabnya, merupakan sosok pigur Politik yang familiar dan baik, mampu berbagi kepada sesama khusus nya Gereja, doa kami sukses dalam menjalankan amanah dalam segala hal," ungkap Kaspari Panjaitan.