RN - Gema Ramadhan 1443 Hijriyah menjadi momentum bagi Majelis Sinergi Kalam Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (Masika ICMI) DKI Jakarta mengaktualisasikan diri sebagai lembaga intelektual muslim.
Acara yang mengangkat tema "Saling Peduli, Terus Berbagi dan Berkolaborasi" ini dibuka hari ini (Minggu, 23/4/2022) di Mesjid Jami Baiturrahman, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Masika sebagai salah satu organ dari organisasi Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) yang dibentuk pada tanggal 8 Oktober 1993 di Cisarua, Bogor-Jawa Barat.
BERITA TERKAIT :Weleh, Weleh, PKS Goda Anies Maju Pilkada DKI Lagi
JK Gabung Anies, Bisa Gembosi Gerbong Golkar Di Prabowo
Desember 2021 lalu, Pengurus Wilayah DKI Jakarta Pengurus Masika ICMI dilantik, di bawah kepemimpinan Hasreiza Patters.
Ketua Umum Pengurus Masika ICMI DKI Jakarta Hasreiza Patters mengatakan, Gema Ramadhan akan diisi beragam kegiatan mulai dari khataman Alquran 30 Juzz yang dibawakan oleh 100 orang perempuan atau hafiznah, penulisan teks Alquran oleh 121 anak-anak, doa dan santunan 150 anak yatim.
Kemudian ada talk show tentang generasi muda muslim, donor darah serta pembagian paket sembako.
Puncak acara akan dihadiri Gubernur DKI Jakarta DR Anies Baswedan, Wakil Gubernur DKI Jakarta yang juga Ketua ICMI DKI Jakarta Ariza Patria, Anggota DPD RI Fahira Idris, Ketua Umum Pengurus Nasional MASIKA ICMI, Walikota Jakarta Selatan, Biro Dikmental Provinsi DKI Jakarta dan tokoh masyarakat/agama.
Hasreiza berharap kegiatan Gema Ramadhan mendapat dukungan dari pemerintah dan masyarakat sehingga bisa berkontribusi menciptakan generasi Jakarta yang lebih baik.