Senin,  29 April 2024

22 RT Kebanjiran, Gema Cita Desak PJ Gubernur Jakarta Heru Budi Sigap Atasi Banjir

BC/RN
22 RT Kebanjiran, Gema Cita Desak PJ Gubernur Jakarta Heru Budi Sigap Atasi Banjir

RN- Ketua Umum Gerakan Masyarakat Cinta Jakarta (GEMA CITA), Hilman Firmansyah mendesak Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono Sigap atasi banjir yang kerap terjadi diberbagai wilayah Jakarta. 

Hilman menegaskan hujan deras melanda sejumlah wilayah di DKI Jakarta sebanyak 22 RT terendam dan bahkan ada yang mencapai ketinggian 2,5 meter.

Informasi tersebut berdasarkan update data Pusdatin Kebencanaan BPBD DKI Jakarta pada Minggu (5/11/2023).
Genangan sebelumnya terdapat di 10 RT dan 2 ruas jalan, kini meluas hingga 22 RT.

BERITA TERKAIT :
Jawaban Malu-Malu Risma Saat Didorong Jadi Gubernur Jakarta 
Banjir Jakarta Gak Ada Obatnya, Butuh Gubernur Radikal Atau 1/2 Gila

Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada Sabtu, (04/11/2023) menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta. Tercatat genangan yang sebelumnya terjadi di 10 RT dan 2 ruas jalan tergenang, saat ini menjadi 22 RT atau 0,071 % dari 30.772 RT yang ada di wilayah DKI Jakarta. 

Genangan air muncul di wilayah Jakarta Selatan serta Jakarta Timur. Ketinggian air berkisar 30-250 cm atau mencapai 2,5 meter.

Adapun Data wilayah Jakarta terdampak Banjir sebagai berikut:

Jakarta Selatan terdapat 1 RT yang terdiri dari:

1. Kelurahan Rawajati

- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 30 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi

Jakarta Timur terdapat 21 RT yang terdiri dari:

2. Kelurahan Cililitan

- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 200 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi dan Luapan Kali Baru

2. Kelurahan Cawang

- Jumlah: 14 RT
- Ketinggian: 30 s.d 250 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi dan Luapan Kali Ciliwung

3. Kelurahan Bidara Cina

- Jumlah: 3 RT
- Ketinggian: 30 s.d 150 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi dan Luapan Kali Ciliwung

4. Kelurahan Kampung Melayu

- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 125 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi dan Luapan Kali Ciliwung

Hilman mendesak Heru Budi tidak hanya umbar janji dan berpangku tangan dalam mengantisipasi banjir musim penghujan awal November hingga bulan februari tahun depan, selama 1 tahun memimpin Jakarta Pj Gubernur Jakarta Heru Budi Kami anggap gagal mengatasi banjir Jakarta. tutup Hilman.