Sabtu,  07 December 2024

Bambang Pacul Lempar Handuk, Jenderal Andika Tumbang Digerus Luthfi

RN/NS
Bambang Pacul Lempar Handuk, Jenderal Andika Tumbang Digerus Luthfi
Bambang Pacul.

RN - Bambang Wuryanto atau Bambang Pacul sepertinya lempar handuk. Dia enggan komentar lebih soal jago PDIP tumbang di Pilkada Jawa Tengah.

Yang bikin miris adalah Andika Perkasa-Hendrar Prihadi, kalah dari Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen.

"Cuaca sedang tidak baik-baik saja di kami," kata Bambang Pacul saat diwawancara Kantor DPD PDIP Jateng atau Panti Marhen di Kota Semarang, Rabu (27/11/2024).

BERITA TERKAIT :
Jagonya Kalah Pilkada, Antok: Elit PDIP Seperti Marhaenis Gadungan Yang Bisa Pecah Belah Bangsa? 

Setelah itu, Bambang enggan berkomentar lebih lanjut. Dia kemudian meninggalkan Panti Marhen menumpangi mobil Toyota Land Cruiser berpelat nomor RI 5. "Nanti dulu ya," tegas Wakil Ketua MPR yang juga Ketua DPD PDIP Jateng ini.

Diketahui, pasangan Luthfi-Yasin unggul dalam hasil hitung cepat beberapa lembaga survei di Pilgub Jateng 2024. Di hitung cepat Charta Politika, misalnya, Luthfi-Yasin memperoleh 57,56 persen. Sementara Andika-Hendi 42,44 persen.

Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) juga mencatatkan keunggulan Luthfi-Yasin, yakni sebesar 59,29 persen. Sedangkan Andika-Hendi 40,71 persen.

Sementara itu di hasil quick count Indikator Politik Indonesia, Luthfi-Yasin meraih 58,79 persen. Andika-Hendi hanya 41,21 persen. Hingga berita ini ditulis, proses hitung cepat masih berjalan dan belum final.