Jumat,  22 November 2024

Libur Tahun Baru Islam, 460.792 Kendaraan Tinggalkan Jakarta 

NS/RN/NET
Libur Tahun Baru Islam, 460.792 Kendaraan Tinggalkan Jakarta 
Ilustrasi Gerbang Tol Cikampek.

RADAR NONSTOP - 460.792 kendaraan keluar dari Jakarta. Kendaraan ini keluar sejak H-1 libur panjang Tahun Baru Islam. 

Jasa Marga mencatat lonjakan kendaraan terjadi sejak tanggal 19-21 Agustus 2020. Corporate Communication and Community Development Group Head PT Jasa Marga, Dwimawan Heru mengatakan, angka tersebut diperoleh dari hasil pencatatan di 4 gerbang tol utama yang menuju ke luar Jakarta. 

Gerbang tol itu yakni di GT Cikupa (arah barat), GT Ciawi (arah selatan) dan GT Cikampek serta GT Kalihurip Utama (arah Timur). Heru mengatakan, angka tersebut mengalami peningkatan dibanding lalu lintas normal.

BERITA TERKAIT :
Cuma 95 Ribu Bisa Liburan Seru Di JungleLand, September Ceria Bersama Orang Tersayang
Banyak Bule Kusut Di Bali, Wisatawan Bakal Dibatasi

"Total volume lalin yang meninggalkan Jakarta ini naik 27,3% jika dibandingkan lalin normal," imbuhnya.

Adapun, distribusi lalu lintas yang meninggalkan Jakarta di arah timur, seperti di GT Cikampek Utama I sebanyak 115.018 kendaraan atau naik sebesar 44,0% dari lalin normal. Kemudian di GT Cikampek Utama I sebanyak 115.018 kendaraan atau naik sebesar 44,0% dari lalin normal.

"GT Kalihurip Utama 1, dengan jumlah 109.478 kendaraan meninggalkan Jakarta, naik sebesar 49,1% dari lalin normal. Total kendaraan meninggalkan Jakarta menuju arah Timur adalah sebanyak 224.496 kendaraan, naik sebesar 46,4% dari lalin normal," katanya.

Selanjutnya, lalin kendaraan yang meninggalkan Jakarta menuju arah barat via GT Cikupa Jalan Tol Tangerang-Merak adalah sebesar 125.425 kendaraan atau naik sebesar 3,8% dari lalin normal. Sedangkan kendaraan ke luar Jakarta menuju arah selatan/lokal melalui GT Ciawi 1 Jalan Tol Jagorawi sebanyak 111.942 kendaraan atau naik sebesar 26,1% dari lalin normal.