Rabu,  27 November 2024

Kasus Novel Belum Terungkap, Kemana Polri dan Pemerintah?

DEDI
Kasus Novel Belum Terungkap, Kemana Polri dan Pemerintah?
Novel Baswedan - Net

RADAR NONSTOP - Sudah lebih dari 1 tahun kasus penyiraman air keras terhadap penyidik senior KPK, Novel Baswedan belum juga terungkap.

Novel pun mempertanyakan keseriusan penyidik kepolisian dalam mengungkap kasusnya. Terhitung, sudah 500 hari kejadian penyiraman air keras belum juga terungkap pelakunya.

"Penyerangan terhadap saya adalah penyerangan yang sengaja tidak diungkap. Saya duga kuat proses itu formalitas," kata Novel dalam acara peringatan '500 Hari Penyiraman Air Keras: Kami Dibiarkan Buta, Presiden Kemana?' di Gedung Merah Putih KPK, Kuningan, Jakarta, kemarin.

BERITA TERKAIT :
Serangan Fajar Di Bengkulu Rp 50 Ribu, Di Jakarta Berapa Nih?
Sebut OTT KPK Kampungan, Resiko Politisi Lokal Jadi Anggota DPR

Ia mengaku sudah memiliki bukti bahwa semua proses yang muncul hanya formalitas. Termasuk salah satunya adalah wacana pembentukan Tim Gabungan Pencari Fakta. "Wacana yang disarankan oleh pihak Polri itu hanya menggema di awal kasus itu terjadi, lalu menghilang tanpa kabar," beber Novel.

Novel juga meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) turun tangan. "Saya harap Bapak Presiden tidak takut untuk mengungkap ini. Kalau Bapak Presiden tidak takut, tentu masalahnya tidak ada lagi," tandas Novel.

Sementara itu,Wakil Ketua KPK Alexander Marwata merasa tuntutan pengungkapan kasus Novel harus segera diungkap berdasarkan hukum yang berlaku.

"Tuntutannya sih dari awalnya kan supaya pelaku pelakunya segera ditangkap. Kan nggak lebih dari itu segera tertangkap ya diproses sesuai dengan hukum yang berlaku," kata Alex ditempat yang sama.

Alex mengungkapkan, jika pihaknya hingga kini terus berkoordinasi dengan Polri untuk mengungkap kasus ini. KPK juga mengirimkan tim yang membantu kepolisian agar kasus segera bisa diungkap.

"Terakhir juga dari pihak Kepolisian itu meminta tim dari KPK. Kita sudah menugaskan 3-4 orang penyelidik untuk me-review apa yang sudah dilakukan oleh Polda. Kita riview apa sih yang sudah dikerjakan menurut KPK ada langkah-langkah yang misalnya perlu didalami kita kasih masukan ini loh perlu didalami ini loh," tandas Alex.

Dikonfirmasi terpisah, Polri mengaku bahwa penyelidikan polisi atas teror Novel tersebut sudah maksimal. "Proses penyelidikan maksimal sudah kita kerjakan," kata Wakapolri Komjen Ari Dono Sukmanto di kantor Kemenko Polhukam, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, kemarin.

Namun sayang, Ari tidak memberikan penjelasan lebih lanjut atas penanganan teror Novel yang dimaksud.

 

#KPK   #Novel