Kamis,  21 November 2024

Diisukan Bakal Maju Jadi Wali Kota Bekasi, Ini Penjelasan Gus Shol

YD/DIS
Diisukan Bakal Maju Jadi Wali Kota Bekasi, Ini Penjelasan Gus Shol

RN - Pemberitaan Ketua Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kota Bekasi, H. Solihin akan mencalonkan diri sebagai Wali Kota Bekasi pada Pilkada 2024 mendatang direspon santai oleh yang bersangkutan.

Gus Shol, demikian panggilan akrabnya itu menilai pemberitaan tersebut sesuatu yang biasa dalam dunia politik. Apalagi, lanjutnya, dasarnya hanya sebuah reklame.

"Kalau dasar pemberitaan hanya reklame, sebenarnya saya hanya mau mensosialosasikan Partai saya. Sebagai figur seorang Ketua wajib itu," tegas Gus Shol saat dihubungi redaksi, Senin (9/8/2021).

BERITA TERKAIT :
Waspada, Timses Calon Sebar Duit Saat Minggu Tenang 
Sirekap Rawan Bikin Gaduh Pilkada 2024, Waspada Jual Beli Suara

Selain itu, sambung Gus Shol, reklame sebagai bentuk partisipasi Partai terhadap publik. Baik itu hari raya keagamaan maupun kenegaraan.

"Sebagai support tersendiri di ruang publik, partispasi Partai sebagai Partai Islam dan sebagai warga Negara. Jujur itu ya, saya tidak memakai uang Partai, karena niat saya mau membesarkan Partai," ujar Gus Shol.

Tentang rencana kedepan termasuk soal pencalonan diri pada Pilkada 2024 mendatang, ia kembali menegaskan bahwa dirinya saat ini masih fokus pada tugas yang sedang dijalani, baik sebagai Wakil Rakyat.

"Saya fokus dulu pada kegiatan saya sebagai Anggota DPRD Kota Bekasi, soal pencalonan nanti ada waktunya tersendiri. Intinya saya memasrahkan diri pada Partai," pungkas Gus Shol.

Sebelumnya, muncul pemberitaan oleh salah satu portal berita bahwa ia akan mencalonkan diri pada Pilwali mendatang. Pada berita tersebut, ada beberapa komentar dari masyarakat yang menilai besarnya reklame yang ia pasang pada sudut keramaian Kota Bekasi.

Dan benar, reklame Gus Shol terbilang besar, namun pada isi reklame belum menunjukkan dirinya sebagai calon Wali Kota. Ia saat ini sedang menjabat sebagai Anggota DPRD Kota Bekasi. Jabatan itu sudah dua periode ia lalui dan saat ini ia juga menjabat sebagai Ketua PPP Kota Bekasi.