Selasa,  03 December 2024

Melani Leimena Suharli Tekankan Pentingnya Mengamalkan Nilai-Nilai Pancasila

ERY
Melani Leimena Suharli Tekankan Pentingnya Mengamalkan Nilai-Nilai Pancasila
Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Melani Leimena Suharli (tengah), dalam acara Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, di kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu (6/8) - Ist

RN – Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat Melani Leimena Suharli sukses menggelar acara Sosialisasi 4 Pilar MPR RI, di kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu (6/8).

Dalam kegiatan Sosialisasi 4 Pilar MPR RI yang digelar anggota Komisi VI DPR itu, dihadiri oleh warga di kawasan Jakarta Pusat.

Tak hanya warga sekitar, Ketua DPC Demokrat Jakarta Pusat Taufiqurahman beserta Ketua PAC Demokrat se-Jakarta Pusat yang juga baru terpilih, juga hadir di dalam acara itu.

BERITA TERKAIT :
Wakil Ketua DPRD Kota Bekasi: PAD Harus Capai Target 
Anggota DPRD Kota Bekasi Dorong Infrastruktur Berkelanjutan

Dalam kegiatan tersebut, Melani menekankan pentingnya memahami dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila seutuhnya.

Terutama untuk anak muda generasi penerus bangsa, Melani mengatakan, pemahaman akan Pancasila harus terus dipupuk dalam pikirannya.

"Karena di era serba canggih saat ini, budaya asing dan cara berfikir asing itu sangat mudah masuk. Agar anak muda tak kebablasan, maka pemahaman Pancasila harus selalu diberikan kepadanya," kata Melani di Jakarta, Senin (8/8).

Wakil Ketua MPR RI Era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini mengungkapkan, kelebihan Indonesia yang tidak dimiliki negara lain adalah 4 Pilar Kebangsaan.

"Di Indonesia itu masyarakatnya beragam macam adat, suku, budaya, bahasa, agama, tapi kita tetap rukun. Karena kita memiliki Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, punya jika NKRI dan memiliki UUD NRI 1945," tegas Melani.

Diketahui, dalam acara Sosialisasi MPR yang dilaksanakan pada Sabtu, 6 Agustus 2022 tersebut, Melani juga menyerahkan bantuan-bantuan untuk warga Jakarta Pusat dari mitra-mitra Komisi VI DPR RI.

"Semoga dengan Sosialisasi 4 Pilar ini masyarakat selalu ingat dan menerapkan kembali Nilai 4 Pilar dalam kehidupan sehari-hari," tutur Melani.