Minggu,  28 April 2024

Bukan Tokoh Karbitan, Mahfud Paling Siap Debat Lawan Cak Imin Dan Gibran

RN/NS
Bukan Tokoh Karbitan, Mahfud Paling Siap Debat Lawan Cak Imin Dan Gibran
Mahfud MD.

RN - Prof Mahfud MD pastikan akan mendominasi debat perdana cawapres 2024. Debat digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (22/12) malam.

Mahfud juga dianggap paling siap karena sosok yang bukan dari sebuah hasil malpraktek konstitusi. Apalagi jejak Mahfud sebagai tokoh nasional bukanlah karbitan. Dia merintis dari bawah dan sudah jatuh bangun dalam dunia politik nasional.

‘’Prof Mahfud MD itu paling siap ikut debat perdana cawapres dibanding dua cawapres lainnya. Karena beliau itu bukan sosok yang dihasilkan dari malpraktek konstitusi,’’ kata Haris Pertama selaku juru bicara (Jubir) Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar – Mahfud dalam keterangan resminya, Jumat (22/12/2023).

BERITA TERKAIT :
Tiga Kali Kalah Pilpres, Prabowo Lempar Cadaan Ke AMIN Senyumnya Berat
Penetapan Prabowo-Gibran Jadi Presiden Dan Wapres, Jalan Imam Bonjol Bakal Macet Parah

Haris menjelaskan, bahwa malpraktek konstitusi ini (putusan MK, Red) sebagai tindakan pelanggaran terhadap integritas Pemilu, baik disengaja maupun tidak disengaja, legal maupun ilegal.

Malpraktek konstitusi ini, lanjut Haris, sebagai pelanggaran dalam proses penyelenggaraan Pemilu yang bersifat tidak sadar dan tidak disengaja, dan sadar dan sengaja. Tidak disengaja biasanya disebabkan oleh ketidaktelitian, ketidakmampuan, kelalaian dan kecerobohan dari para hakim konstitusi.

Sehingga, malpraktek konstitusi ini dapat memengaruhi hasil dan kualitas representasi dari Pilpres tersebut. Bahkan, dengan terjadinya malpraktek konstitusi ini, juga akan mengurangi legitimasi pemerintahan dan dapat mengurangi partisipasi dari hasil Pilpres.

BACA EDISI CETAK RADAR NONSTOP. TERBIT SETIAP SENIN HINGGA JUMAT.

‘’Jadi, hemat saya bahwa kemampuan Pak Mahfud MD yang akan tampil pada debat perdana cawapres nanti malam benar-benar sudah terasah dan mumpuni. Karena beliau itu bukan orang yang kemarin sore belajar (ikut) berdebat. Sehingga saya yakin bahwa Prof Mahfud MD ini akan tampil Tas Tes dan penuh kebijaksanaan,’’ jelas Haris.