Calon Wali Kota Bekasi Dari PKS Heri Koswara Disentil Jalan Rusak
RN - Netizen Bekasi gaduh di Instagram. Heboh itu soal protes jalan rusak di Jalan Jatiluhur, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Warga tersebut merasa heran kerusakan jalan itu tidak jauh dari Rumah Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Heri koswara yang sekaligus Bakal calon Wali Kota Bekasi dari PKS di Pilkada 2024 nanti.
Sontak netizen pun ramai berkomentar di instagram Heri Koswara, bahkan salah satu netizen @Jatxxxx langsung membogem dengan perkataan;
BERITA TERKAIT :Kampanye Dharma-Kun Selalu Sepi, Warga DKI Ogah Calon Independen?
Sebut Dukungan Anies Ke Pramono Gak Ngaruh, Waspada Loyalis Ara Gembosi PDIP
"mimin lebih sedih lagi jalanan banyak yang ancur, tapi tidak ada yang Peduli. Padahal Bapak Heri koswara ini orang jatiluhur, jalanan jati luhur banyak yang ancur, bahkan pihak Kelurahan sama sekali tidak responsifnya, percuma di Jatiasih banyak orang pinter kalau bisanya cuma minter minterin masyarakatnya doang banyak Legislatif yang tapi tidak ga berguna buat kemaslahatan”.
Sambut netizen @abdxxx: bangun sdm lebih susah dari pada Fisik.
@acixxx inboxnya dibuat umum pak..biar bisa mengadu lebih cepat..kalau di komentar jarang di baca.. netizen dengan gaya smail ketawa
Menyikapi hal tersebut, Pengamat Kebijakan Publik dan Politik, Budi Asmoko menyoroti rekam jejak seorang Anggota DPRD Jawa Barat sekaligus Bakal Calon Walikota Bekasi di Pilkada 2024 yakni Ketua DPD PKS Kota Bekasi, Heri Koswara.
Budi Asmoko menyampaikan bahwa seorang Anggota Dewan memiliki tanggung jawab besar dalam merumuskan Undang-undang, mengawasi Pemerintahan, dan mewakili aspirasi masyarakat. Oleh karena itu, dibutuhkan komitmen yang kuat untuk mengabdi kepada rakyat dan bertanggung jawab atas tugas yang diemban.
Dalam penyampainya, kata Budi, esensi sebenarnya dari menjadi Anggota dewan itu apakah mencari pekerjaan semata atau bersedia mengabdikan diri untuk tugas dan tanggungjawab layaknya sebagai Anggota Dewan. Anggota Dewan bukan semata-mata mencari pekerjaan dengan gaji dan fasilitas yang diberikan Negara,
"Melihat rekam jejak Heri Koswara 20 tahun menjabat sebagai Anggota DPRD, gak usah jauh-jauh kita menanyakan akan kontribusi, dedikasi pengabdiannya dalam Membangun Kota Bekasi, lahh Jalan di Jatiluhur deket rumahnya (Heri Koswara) saja masih rusak? Apalagi jadi Walikota Bekasi nanti," cetus Budi Asmoko, Jum'at (14/6/2024).