Selasa,  07 May 2024

Presidium Emak - Emak RI Gelar Doa Bersama, Titiek: Hati Kami Terluka

RN/CR
Presidium Emak - Emak RI Gelar Doa Bersama, Titiek: Hati Kami Terluka
Titiek Soeharto -Net

RADAR NONSTOP - Banyaknya korban tewas 21 - 22 Mei, dan rata - rata masih anak - anak mengiris hati emak - emak.

Rasa bela sungkawa dan kesedihan ini pun diwujudkan dalam doa bersama yang digelar Presidium Emak-Emak Republik Indonesia di pelataran Masjid Agung At-Tiin, kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta Timur, Kamis (30/5/2019).

Turut hadir beberapa tokoh perempuan dan para tokoh nasional. Di antaranya Titiek Soeharto; Lin Agus Sutomo; serta aktivis gerakan #2019GantiPresiden, Neno Warisman.

BERITA TERKAIT :
Bank DKI Kenalkan Jakarta Tourist Pass Kepada Tim Bola Voli Red Sparks
Jokowi Klaim Harga Beras Sudah Turun, Emak-Emak Disuruh Cek Ke Cipinang & Johar Karawang

Hadir pula puteri Amien Rais, Hanum Rais; ibu Sandiaga Uno, Mien Uno; Nurdiati Akma, puteri Imam Besar FPI Rizieq Shihab, Aida Syihab; dan artis senior Camelia Malik. Selain itu, Wakil Ketua DPR Fadli Zon, sejarahwan Taufik Ismail dan para habaib dan ulama juga dijadwalkan hadir dalam acara tersebut.

Dalam sambutannya, Titiek Soeharto, mengatakan bangsa Indonesia seharusnya bersuka cita dalam demokrasi. Tetapi, dia mengatakan saat ini bumi pertiwi sedang dalam ujian.

“Di bulan Ramadhan ini, Allah menurunkan ujian begitu berat. Itulah ujian kesemena-menaan dan kezaliman yang melukai harkat dan martabat kita,” tuturnya.

Titiek menambahkan, dia terluka karena melihat banyaknya korban meninggal dalam kerusuhan 22 Mei. Ia memprotes keras atas kejadian tersebut.

“Kami sangat mengecam segala bentuk kekerasan. Kami mengutuk keras tindakan tersebut,” ungkapnya.

Titiek juga merasa resah manakala ada saudara, suami, dan anak kami yang masih hilang pascakejadian itu. Sebagian besar diberitakan dalam tahanan, ujarnya, tanpa ada yang tahu bagaimana nasibnya.