Suasana haru dan bahagia mewarnai prosesi serah terima kunci oleh Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan kepada calon penghuni rusunami program Samawa Rumah DP 0 Rupiah, di Rusun Nuansa Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Sabtu (31/8).
Sebanyak 50 calon penghuni yang akan memasuki Tower Samawa yang merupakan hunian tahap pertama, mengungkapkan kebahagiaannya karena telah berhasil melewati serangkaian seleksi hingga mendapatkan hunian impian.
Salah satunya Nabila, calon penghuni milenial di Tower Samawa yang mengaku tidak menyangka akhirnya mempunyai rumah.
BERITA TERKAIT :DPRD DKI Penikmat Duit Lahan Rorotan Siap-Siap Diborgol KPK
Aktor Kasus Rorotan (Yorry) Bayar 130 Juta Dapat Mainan Ponsel
"Alhamdulillah rumah samawa ini merupakan salah satu solusi bagi kami kaum millenial yang merasa kok kayaknya mahal banget nih ya beli rumah di Jakarta. Kayaknya tidak akan mungkin. Dan sekarang sudah jadi rumahnya. Secepat itu," terang Nabila.
Nabila juga bersyukur bisa mendapatkan hunian program Samawa Rumah DP 0 Rupiah ini dengan proses yang mudah dengan cicilan yang tidak memberatkan.
"Dengan adanya rumah Samawa ini, kita bisa punya rumah di Jakarta dengan cicilan yang cukup di kantong untuk MBR, masyarakat berpenghasilan rendah. Mudah-mudahan banyak masyarakat yang merasakan manfaat dari rumah samawa ini seperti saya yang sekarang lagi happy banget dapat rumah samawa ini. Doakan agar semuanya lancar sampai selesai," jelas Nabila.
Selain Nabila, keharuan sangat dirasakan oleh Firman, calon penghuni Disabilitas program Samawa Rumah DP 0 Rupiah. Firman yang hari ini telah menerima kunci bersama sang istri, Tihana, merasa lega karena bisa mempunyai rumah sendiri dengan cara mandiri.
"Bagaikan mimpi, kan selama ini saya masih numpang di orang tua, terus masih wara-wiri sana-sini kan. Saya berpikir mustahil bagi kami bisa punya rumah sendiri dengan penghasilan yang secukupnya. Akhirnya ada program DP 0 persen ini dengan patungan kita berdua untuk pembayarannya. Alhamdullilah bisa punya," jelas Firman.
Firman yang telah sekitar 10 tahun berumah tangga mengaku mengetahui informasi terkait program Samawa Rumah DP 0 Rupiah ini saat mendatangu Dinas Perumahan Provinsi DKI Jakarta.
"Alhamdulillah atas izin Allah kebetulan di sana lagi ada pembukaan rumah DP 0 rupiah. Nah dari petugas perumahan kita diarahkan untuk registrasi pendaftaran rumah DP 0 rupiah ini, makanya sampai saat ini kami ucapkan terima kasih untuk semua pihak terkait, terutama dengan Pak Anies sebagai Gubernur DKI Jakarta. Kami sangat terbantu untuk bisa memiliki rumah sendiri." lanjut Firman.
Firman dan istrinya menempati unit tipe studio 1 kamar. Pekerjaannya di Pusat Pemilihan Umum Akses (PPUA) dan istri yang mengajar sebagai guru di SLB Betung Raya, Pondok Bambu, Jakarta Timur, mengaku akan lebih nyaman tinggal di rusun yang lokasinya sangat strategis.
"Karena saya ngajarnya di daerah Pondok Bambu Betung Raya, jadi alhamdulillahnya kita justru lebih deket daripada harus ke Jakarta Selatan itu suka susah aksesnya, kalau pagi suka macet, suka telat." ujar Tihana.
Sesuai dengan tujuannya untuk memudahkan warga Jakarta memiliki rumah impian, rusun samawa dp 0 rupiah terbukti dapat dimiliki oleh kaum milenial, hingga penyandang disabilitas. Sekaligus dapat meningkatkan kualitas hidup warga di Ibu Kota.