Minggu,  12 January 2025

Duh !! Masih Ada Sekolah Di Kabupaten Bekasi Yang Bikin Prihatin?

BUD
Duh !! Masih Ada Sekolah Di Kabupaten Bekasi Yang Bikin Prihatin?
Kondisi SDN Sukakarsa 01

RADAR NONSTOP - Kondisi gedung di SDN Sukakarsa 01 yang terletak di Kampung Kendayakan, Desa Sukakarsa, Kecamatan Sukakarya sangat memprihatinkan, sehingga butuh perhatian khusus Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bekasi.

Aktivis LSM Forum Rakyat Bersatu (Forbest) Kabupaten Bekasi, Karta Wijaya mengakubprihatin dengan kondisi sekolah yang letaknya di belakang Kantor Desa Sukakarsa, Kecamatan Sukakarya, ketika dirinya menyambangi sekolah milik Pemkab Bekasi tersebut.

"Kami sangat prihatin ketika mampir melihat kondisi sekolah tersebut," ujarnya saat menghubungi RADAR NONSTOP (Rakyat Merdeka Group), Senin (20/1).

Dibeberkan olehnya, plafon di sejumlah ruang kelas di SDN Sukakarsa 01 sudah hancur. Bahkan, katanya, halaman sekolah sebagai sarana untuk upacara dan sarana bermain para siswa pun terendam air.

"Kami menilai, sekolah tersebut sudah tidak layak untuk melaksanakan kwgiatan belajar mengajar (KBM) siswa," tandasnya.

Padahal, sambung Karta, Kabupaten Bekasi merupakan wilayah yang sangat terkenal kaya dengan banyaknya kawasan industri, sehingga kurang pantas kalau masih ada sekolah seperti itu.

"Enggak pantas lah, banyak kawasan industri tapi tak mampu memperbaiki sekolah-sekolah yang rusak seperti itu," tuturnya.

Untuk itu, lanjut Karta, pihaknya mendesak agar Pemkab Bekasi melalui dinas terkait baik Dinas Pendidikan maupun Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR).

"Demi peningkatan dunia pendidikan di Kabupaten Bekasi seyogianya Bupati Bekasi, Eka Supria Atmaja segera menginstruksikan kepada bawahannya agar memperhatikan sekolah-sekolah yang memang memprihatinkan dan butuh perhatian segera di antaranya SDN Sukakarsa 01 tersebut," imbuhnya.



BERITA TERKAIT :
Geruduk Gedung KPK, Mahasiswa: Usut Dugaan Kasus Korupsi di Pemkab Bekasi!
Ketua Forum BPD: Kosongnya 3 Kursi Pucuk Pimpinan di Kabupaten Bekasi Pertama Kali Terjadi Sepanjang Sejarah Republika Ini