RN - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo bersama istri Siti Atiqoh Supriyanti hadir dalam acara resepsi pernikahan putri sulung Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Mutiara Annisa Baswedan dengan Ali Saleh Alhuraiby.
Keduannya datang ke Hall Candi Bentar, Putri Duyung Resort, Ancol, Jakarta Utara, pada Minggu (31/7/2022). Kedatangan Ganjar adalah membuat spekulasi para pengamat dan kaum nyinyir salah prediksi.
Pada hari pertama, Jumat (29/7), Ganjar tak hadir di acara. Kaum nyinyir bersaut-sautan membully. Bahkan, pengamat memprediksi kalau Ganjar memang tidak akan hadir karena khawatir kena tegur PDIP.
BERITA TERKAIT :Ganjar Masih Abu-Abu Hadiri Pelantikan Prabowo, Jangan-Jangan Belum Ikhlas?
Pelantikan Prabowo Bakal Dihadiri Ganjar Dan Anies, Tensi Politik Bakal Aman Dan Sejuk
Ganjar mengatakan, ia hadir sekaligus memenuhi janji kepada Anies Baswedan kala bertemu di suatu acara resepsi pernikahan.
"Kebetulan kan sebelum pernikahan kan Mas Anies sempat ketemu saya di acara kondangan juga sama anaknya, 'Ganjar nanti aku mau ngawinin anak aku, dateng ya, oia aku dateng," kenang Ganjar saat diwawancarai awak media, Minggu (31/7/2022).
Ganjar menyampaikan, permohonan maaf tak bisa datang pada hari pertama resepsi. Sebab, ada sejumlah kegiatan yang tak bisa ditinggalkan. Salah satunya mengikuti upacara pembukaan ASEAN Para Games 2022 di Stadion Manahan, Solo.
Ganjar mengatakan, ia meyampaikan permintaan maaf itu melalui sambungan telepon ke Anies Baswedan.
"Cuman saya minta maaf karena nggak bisa sesuai undangan hari pertama, karena kemarin ada Para Games, ada perayaan satu suro, acaranya banyak. Jadi saya kontak, Mas (Anies) aku datang ya yang terakhir ya, yayaya gitu, karena teman saya kuliah," ujar dia.
Dalam kesempatan itu, Ganjar juga memuji acara resepsi pernikahan putri Anies Baswedan, Mutiara Annisa Baswedan dengan Ali Saleh Alhuraiby. Menurutnya sangat meriah. Selain itu, kedua mempelai terlihat serasi.
"Ramai tiga hari lho. Keduanya (Mutiara dan Ali) serasi banget," ujar Ganjar.