RADAR NONSTOP - PD Sarana Jaya akan menambah smart toilet di Jembatan Penyeberangan Multiguna (JPM) Tanah Abang.
Demikian dikatakan Wakil Walikota Jakarta Pusat, Irwandi di Jakarta, Senin (17/12/2018).
"Kemarin kita pada evaluasi, itu toiletnya kurang, itu mau ditambah segera," katanya.
BERITA TERKAIT :Usia 43 Tahun, Sarana Jaya Ukir Prestasi dengan Kinerja Positif
DPRD DKI Penikmat Duit Lahan Rorotan Siap-Siap Diborgol KPK
Di lokasi yang sama, Dirut PD Pembangunan Sarana Jaya, Yoory C Pinontoan mengatakan akan ada penambahan satu unit smart toilet lagi di JPM.
Kita tambah satu unit toilet lagi jadi ada dua toilet," jelas Yoori.
"Itu akan ditaruh di antara toilet yang sudah ada, di tengah-tengah, jadi nggak terlalu jauh, permintaannya seperti itu," lanjut dia.
Diketahui, JPM Tanah abang sudah dapat dilalui masyarakat pada tanggal 7 Desember 2018 lalu.