Kamis,  25 April 2024

Hujan Bikin Macet Jakarta, Heru Instruksi Dishub Gercep Lewat Medsos

Tori
Hujan Bikin Macet Jakarta, Heru Instruksi Dishub Gercep Lewat Medsos
Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono/dok. pribadi

 

RN - Hujan, banjir dan macet Jakarta seolah tak terpisahkan.

Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono meminta Dinas Perhubungan mempercepat sebaran informasi titik rawan banjir di Ibu Kota saat musim hujan.

BERITA TERKAIT :
Pembatasan Mobil Pribadi Muncul Lagi, Ide Basi Hapus Kemacetan Jakarta
Jakarta Macet Lagi, Warga: Kite Setres Lagi Aja 

"Diberikan informasi lebih dulu sehingga masyarakat pengguna lalu lintas bisa memilih jalur atau untuk sementara bekerja dari rumah  (work from home) dulu," kata Heru memberi pengarahan apel lalu lintas di Monas, Jakarta, Senin (24/10/2022).

Informasi itu bisa disampaikan melalui akun media sosial resmi Pemprov DKI Jakarta dan TMC Polda Metro Jaya. Selain itu, dalam arahannya Heru juga meminta Dinas Perhubungan tetap menerapkan protokol kesehatan dan mengedepankan sikap humanis dalam mengatur lalu lintas.

Heru meminta jajaran Dinas Perhubungan menjalin sinergi dalam upaya menekan kemacetan di antaranya dengan Polda Metro Jaya dan TNI.

"November, Desember dan Januari bahkan mungkin Februari, masih musim hujan. Maka dari itu, mungkin bersama dengan BPBD, Ditlantas, Dishub bisa lebih awal memberikan informasi kepada masyarakat," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo akan menindaklanjuti arahan Heru tersebut termasuk rencana pengurangan titik arus putar balik atau u turn dan penambahan jalur satu arah.

Pihaknya segera melakukan kajian bersama dengan berbagai pihak termasuk Polda Metro Jaya agar dinamika lalu lintas di Jakarta bisa berjalan sesuai rencana.

"Saat ini kami sedang melakukan kajian secara komprehensif, sehingga nanti dari hasil kajian akan didapatkan hasil yang paling optimal untuk kelancaran lalu lintas," kata Syafrin.