Jumat,  22 November 2024

Vaksin Corona di Jakarta Mulai Langka, Heru Panggil Dinkes

Tori
Vaksin Corona di Jakarta Mulai Langka, Heru Panggil Dinkes
Ilustrasi vaksin COVID-19/Ist

RN - Stok vaksin COVID-19 di Jakarta semakin menipis.

Berdasarkan data Kementerian Kesehatan melalui laman resmi per hari ini pukul 08.00 WIB, jumlah stok vaksin COVID-19 di Jakarta mencapai 21.124 dosis.

Jumlah itu diperkirakan mencukupi hingga 13 hari dengan mencermati rata-rata realisasi vaksinasi minggu lalu mencapai 1.555 dosis.

BERITA TERKAIT :
Mayjen TNI Ariyo Jadi Kasetpres, Karir Eks Pj Gubernur DKI (HBH) Tamat
Jabatan Habis, Pembenci Pj Gubernur DKI (Heru) Siap Pesta

Penjabat Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono mempertimbangan opsi realokasi stok vaksin dari daerah lain.

"Itu antara lain pembahasannya dengan Dinas Kesehatan," kata Heru di Bala Kota, Jakarta, Rabu (26/10/2022).

Kepala Seksi Surveilans Epidemiologi dan Imunisasi Dinas Kesehatan DKI Jakarta Ngabila Salama menyampaikan, stok vaksin yang tersisa yakni jenis Sinovac dan Pfizer.

Dengan kondisi ini, hanya lima sentra yang masih dapat melayani vaksinasi covid, yakni Sentra vaksinasi LRT Jakarta, Puskesmas Kelapa Gading, Puskesmas Kramat Jati, Puskesmas Gambir, dan Puskesmas Jatinegara.

Sebelumnya, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DKI Dwi Oktavia mengatakan, saat ini vaksinasi COVID-19 dipusatkan di masing-masing Puskesmas kecamatan menyesuaikan stok.

Menurut ia, keterbatasan stok vaksin COVID-19 bukan hanya di Jakarta, tapi terjadi di hampir seluruh wilayah Indonesia.

Adapun capaian vaksinasi COVID dosis pertama dan kedua di DKI sudah mencapai di atas 100 persen. Sedangkan vaksinasi dosis ketiga di Jakarta mendekati 70 persen.