Rabu,  27 November 2024

Jodoh Anies Baswedan

Untuk Memudahkan Tim Seleksi, PKS Diminta Ajukan Lebih dari 2 Kandidat

RN
Untuk Memudahkan Tim Seleksi, PKS Diminta Ajukan Lebih dari 2 Kandidat
Ilustrasi - Net

RADAR NONSTOP - PKS diminta mengusulkan lebih dari dua Cawagub. Jika hanya dua nama, maka bukan fit and proper test. Sebab yang akan diusulkan ke Anies Baswedan dua kandidat.

Begitu dikatakan oleh Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta M Taufik, PKS harus menyiapkan lebih dari dua nama, untuk memudahkan tim seleksi fit and proper test memilih dua terbaik, yang akan direkomendasikan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

"Nama-namanya (kandidat dari PKS) kita minta lebih dari dua. Kalau dua bukan fit and proper, karena yang mau dihasilkan dua," ujar Taufik di Kebon Sirih, Kamis (15/11/2018).

BERITA TERKAIT :
RIDHO Menang Di Kota Bekasi, Jago PKS Tepok Jidat 
Pram-Rano 1 Putaran Tapi Ada Yang Mau Nyodok Afar Pilkada DKI 2 Putaran 

Meski saat ini Partai Gerindra baru menunjuk Wakil Ketua DPD, Syarif sebagai salah satu anggota tim seleksi, Taufik percaya diri bila tim fit and proper test bakal rampung dalam pekan ini.

Rencananya, baik PKS maupun Partai Gerindra sama-sama mengutus dua orang untuk menjadi anggota tim fit and proper test.

Rencananya, baik PKS maupun Partai Gerindra sama-sama mengutus dua orang untuk menjadi anggota tim fit and proper test.

Sedangkan di PKS, tim seleksi sudah rampung terbentuk, dan diisi oleh Ketua DPW, Syakir Purnomo dan Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Abdurahman Suhaimi.

"Iya (minggu depan tim seleksi resmi terbentuk). Ini lagi disiapin," kata MT, panggilan akrab bos Gerindra Jakarta ini.

Soal hasil kerja tim fit and proper test, Taufik mengatakan tidak dibatasi oleh waktu, dalam merampungkan nama-nama yang layak direkomendasikan menjadi Cawagub DKI Jakarta.

"Enggak ada target lah (seleksi Wagub DKI Jakarta)," ucap Taufik.

Dua nama cawagub yang diusung oleh PKS adalah Sekretaris Umum DPW DKI Jakarta Agung Yulianto dan mantan Wakil Wali Kota Bekasi Ahmad Syaikhu. 

Tes itu dilakukan untuk menyaring nama-nama yang akan diajukan menjadi calon wakil gubernur (cawagub) DKI Jakarta, agar sesuai dengan kriteria kedua belah pihak partai pengusung.

#Wagub   #DKI   #Gerindra   #PKS